Sabtu, 19 November 2016

CALON KETUA HIMPUNAN MAHASISWA PERENCANAAN WILAYAH DAN KOTA PERIODE 2016-2017

Assalamualaikum, kenalkan nama saya Yogan Daru Prabowo. Saya seorang mahasiswa yang berkuliah di Institut Teknologi Indonesia jurusan Teknik Perencanaan Wilayah dan Kota atau Teknik Planologi. Saya angkatan 2014 dengan NRP 1231400018. Saat ini saya mengemban tanggung jawab sebagai ketua angkatan 2014.

Saat ini saya merupakan anggota dari Himpunan Mahasiswa Perencanaan Wilayah dan Kota - Institut Teknologi Indonesia. Saya sudah melalui tahap kaderisasi yang ada diantaranya LDO dan OBP. Banyak ilmu yang saya dapat dari tahap pengkaderan tersebut dan ingin saya aplikasikan terhadap himpunan serta bagikan juga kepada adik-adik saya selanjutnya. Saat ini saya akan menginjak pada tahap pengaplikasian pengkaderan yaitu bersiap untuk menjadi pengurus himpunan.


Sebentar lagi Himpunan Mahasiswa Perencanaan Wilayah dan Kota - Institut Teknologi Indonesia akan menggelar pesta demokrasi yang patut kita ramaikan dan sukseskan. Sehubungan dengan habisnya masa jabatan kepengurusan yang baru, maka dari itu akhir-akhir ini semua disibukkan dengan persiapan MUBES (Musyawarah Bersama) dan pencalonan ketua himpunan yang baru. Bilamana melihat tujuan hidup saya dan impian saya serta keinginan untuk mengaplikasikan tahap pengkaderan yang sudah saya lalui maka ini adalah momen yang sangat tepat bagi saya untuk mempersiapkan diri mengikuti screening calon ketua himpunan periode selanjutnya yaitu 2016-2017.

Pada akhirnya saya menjadi salah satu dari tiga bakal calon ketua himpunan periode 2016-2017. Setelah melalui tahap fit and proper test, saya dinyatakan lolos dan ditetapkan menjadi calon ketua himpunan periode 2016-2017 yang akan bersaing dengan teman angkatan saya sendiri yaitu Rio Apriansyah. Sehingga pada pemilihan umum nanti hanya ada dua calon yang akan bersaing memperebutkan jabatan ketua HMPWK-ITI. Saya mendapatkan nomor urut 2 dan menggunakan warna ungu. Berikut visi dan misi saya sebagai calon ketua Himpunan Mahasiswa Perencanaan Wilayah dan Kota - Institut Teknologi Indonesia periode 2016-2017 :

VISI :
Mewujudkan HMPWK-ITI yang Kreatif, Aktif, Simpatif, dan Inovatif Berlandaskan Tri Dharma Perguruan Tinggi

MISI :
1) Penerapan Sistem Kerja Kepengurusan yang Bersinergi dan 
    Akuntabel;
2) Mengembangkan Kompetensi Anggota HMPWK-ITI dalam       Bidang Akademik maupun Non Akademik;
3) Pengoptimalan Media sebagai Wadah Publisitas;
4) Memberikan Kontribusi kepada Seluruh Elemen Masyarakat      Sesuai Peran dan Fungsi Mahasiswa.

    Maka dari itu, mari berjuang bersama saya untuk HMPWK-ITI yang lebih baik. Pilih nomor 2 karena calon nomor urut 2 TIADA DUANYA !!! AYO BERKREASI :)

     Wassalamualaikum ...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar